Latest News

Wednesday, June 17, 2015

Jokowi ancam Pecat Menteri, Tanjung Priok Masalahnya

Jokowi ancam Pecat Menteri, Tanjung Priok Masalahnya

Jokowi ancam Pecat Menteri, Tanjung Priok Masalahnya

Presiden Joko Widodo mengancam mencopot para menteri dan jajaran jika tidak bisa menurunkan waktu tunggu bongkar muat di pelabuhan (dwelling time). Jokowi merasa ada yang dirahasiakan saat mendatangi Pelabuhan Tanjung Priok.

"Kita harus terbuka, saya tanya tidak ada jawabannya, ya saya cari sendiri jawabannya dengan cara saya. Kalau sulit bisa saja Dirjennya saya copot, pelaku di lapangan saya copot, bisa juga menterinya yang saya copot," kata Jokowi saat melakukan kunjungan kerja di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Rabu (17/6).

Jokowi menginginkan pelabuhan lebih cepat, lebih efisien dalam memberikan pelayanan, baik terhadap para importir maupun eksportir. Presiden kecewa mendengar jawaban saat kunjungan ke Pelabuhan Tanjung Priok bahwa dwelling time masih ada yang tiga hari, 20 hari bahkan sampai 25 hari.

"Kita sebagai institusi pemerintah, baik kementerian maupun lembaga, saya hanya ingin kita bisa mendekatinya, tidak usah menyamai 'dwelling time' negara-negara tetangga," harapnya.

Jokowi menegaskan bahwa kondisi seperti ini sudah lama terjadi dan ketidakefesienan tersebut membuat kerugian mendekati Rp 780 triliun.

"Jadi jangan diceritain hal-hal yang baik saja. Siapa yang paling lambat dan mana yang paling baik. Kita harus perbaiki, kita harus terbuka. Bertanya tidak ada jawabannya dan akan saya cari sendiri jawabannya, dengan cara saya sendiri," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan bahwa dirinya memiliki pengalaman 28 tahun menghadapi pelayanan bongkar muat di pelabuhan terkait impor dan ekspor.

"Fakta-fakta itu sudah jadi makanan keseharian saya. Saya minta kementerian lembaga perbaiki semuanya. Nanti akan saya cek, di lapangan, dengan cara saya sendiri," katanya. 


Dalam pertemuan tersebut, hadir Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo, Dirjen Perhubungan Laut Bobby Mamahit, Direktur Utama PT Pelindo II RJ Lino dan beberapa pejabat terkait lainnya.

http://news.attasites.com/59-jokowi-ancam-pecat-menteri-tanjung-priok-masalahnya.html

No comments:

Post a Comment